7 Tipe Pria Menurut Tindakannya Setelah Ditolak

 Okeh guys, Kali ini gua mau share ke lu pada. Beberapa tindakan cowo setelah ditolak sama cewe yang di taksir :D



1. Tipe pria yang keras kepala.
Mungkin tipe seperti ini bisa dinobatkan pada pria yang setelah cintanya ditolak, dia tidak mau putus asa & terus berupaya agar membuat cewek yang dia incar itu jadi tertarik sama dia. Terkadang, bisa saja terjadi cewek yang awalnya menolak akhirnya hatinya luluh karena melihat perjuangan pria tersebut tidak pernah putus asa meskipun telah ditolak berulang kali.




2. Tipe pria yang suka ilmu magic
Agan pernah dengar kalimat cinta ditolak dukun bertindak? Nah, tipe ini bisa dinobatkan pada pria yang ketika cintanya ditolak, akhirnya mengambil jalan pintas pergi ke dukun, bayar mahar mahal-mahal, minta ilmu pelet, dan dihapal mantra ilmu peletnya. Biasanya ini terjadi pada pria yang sudah putus asa namun tetap demen sama cewek yang dia incar.

3. Tipe pria yang "easygoing"
Nah, kalau ini beda lagi. Jika pria tipe ini cintanya ditolak cewek, dia mah tetap santai karena menurut dia jika putus 1 akan tumbuh seribu. Cewek bukan cuma 1 di dunia, masih banyak cewek yang pasti akan mau sama dia karena dia yakin masing-masing jodoh telah ditentukan Tuhan, tinggal kapan waktunya datang, asal yang penting terus berusaha & tidak putus asa. Terkadang nih, dalam beberapa kasus setelah cewek yang si pria taksir tadi menolak, malah akan melihat si pria tersebut lebih kagum karena pria tersebut tidak putus asa.

4. Tipe pria "Kamikaze"
Agan pasti tahu artinya kamikaze. Kamikaze dalam bahasa Jepang berarti berani mati. Dalam sejarah kemerdekaan Indonesia pernah pasukan Kamikaze menyerang dengan cara bunuh diri menabrakkan pesawat tempur mereka. Well, balik ke topic. Seperti arti kamikaze ini, ketika cintnya ditolak cewek yang dia taksir, dia merasa hidupnya pun berakhir. Seluruh hidupnya & harapannya musnah, karena dunianya sempit hanya sebatas pada cewek itu saja. Maka akhirnya dia berani mengambil keputusan "kamikaze" atau berani mati, entah dengan lompat dari gedung tinggi, potong urat nadi, minum racun, atau cara apapun untuk mengakhiri hidupnya. Nah, tipe pria seperti ini harus mendapat banyak suport dari teman-temannya. Jika tidak, tamat riwayatnya.

5. Tipe pria "gay"
Ya, gay. Karena setelah ditolak cewek, akhirnya mengganggap semua cewek itu kejam & akhirnya memilih untuk menjadi seorang gay. Dia lebih memilih menyukai sesama pria ketimbang wanita. Okey yang ini ngenes abiss -__-

6. Tipe pria "crazy man"
Crazy yang dalam bahasa Indonesia berarti gila. Pria tipe ini biasanya pada awalnya ketika pdkt sama cewek yang ditaksir, perjuangannya gila-gilaan. Jual motor, jual mobil, cuma untuk ngajak makan bareng di restoran berbintang, padahal dia tidak tahu kalau cewek ini hanya mempermainkan dia. Nah, setelah si pria kehabisan seluruh hartnya, si cewek meninggalkan dia & menolak dia mentah-mentah. Akhirnya, pria itu merasa tak ada lagi yang tersisa bagi dirinya & mulai menjadi gila. Pria tipe ini harus mendapat perhatian dokter kejiwaan.

7. Tipe pria psikopat.
Setelah ditolak cewek, hati pria tipe ini benar-benar tersakti. Dia pun memutuskan membalas dendam pada seluruh wanita. Caranya ia mendekati wanita yang lain, jika wanita ini mulai tertarik sama si pria, si pria mulai memanfaatkan wanita tersebut. Mulai dari harta bahkan kehormatannya. Jika sudah tak ada lagi yang tersisa pada wanita ini, maka mulailah dia mencampakkan wanita tersebut mentah-mentah. Seluruh wanita bagi dia hanya dijadikan tempat melampiaskan dendam.

Tadi itu tipe tipe beberapa pria setelah ditolak oleh cewe yang ditaksirnya. Pesan buat para wanita diluar sana;  jadi perhatiin dulu baik baik sebelum lu nolak cowo itu :D ahaha

Sumber : kaskus.us

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tenaga Kerja, Angkatan Kerja, Dan Kesempatan Kerja

7 Keterampilan Leadership